Sidoarjo – Dalam Rangka Pelaksanaan Project Akhir Mata Kuliah Keterampilan Interpersonal (KI), Mahasiswa serta Dosen Pengampu Mata Kuliah KI mengadakan kegiatan pemberian santunan serta penyuluhan anak yatim di Panti Asuhan dan bantuan sembako kepada Pengurus Panti Asuhan Muzdalifah, Jalan Jend. S.Parman, Waru, Kabupaten Sidoarjo, Minggu (19/01/2025).

Kegiatan tersebut mengusung tema “Santunan dan Penyuluhan Bersama Program Studi Sistem Informasi UNUSA“. Pemberian santunan anak yatim tersebut dihadiri oleh Dosen dan Seluruh Mahasiswa pengampu Mata Kuliah KI, Putra dari Pemilik Panti Asuhan, serta Penanggung Jawab Panti Asuhan Muzdalifah yang turut serta memberikan dukungan dan doa bagi anak-anak yatim. Kegiatan dimulai dengan Sambutan dari Ibu Endang Sulistiyani S.Kom., M.Kom selaku Dosen Pengampu Mata Kuliah KI dan Sambutan dari Mas Bagus Muzzaki Alhafidz Putra Pemilik Panti Asuhan Muzdalifah, kemudian dilanjutkan dengan pembacaan Sholawat Nabi serta diiringi Hadrah dan dilanjutkan dengan penyuluhan yang memberikan inspirasi serta motivasi bagi seluruh hadirin.

Santunan diberikan kepada anak-anak yatim dengan harapan dapat meringankan beban mereka serta memberikan kebahagiaan di bulan Rajjab yang penuh berkah ini. Putra Pemilik Panti Asuhan Muzdalifah, [Mas Bagus Muzzaki Alhafidz], dalam sambutannya menyampaikan rasa terima kasih kepada seluruh donatur dan pihak yang terlibat dalam penyelenggaraan acara ini.

“Kami berharap kegiatan ini dapat menjadi ladang amal bagi kita semua dan memberikan manfaat yang besar bagi anak-anak yatim. Semoga Allah SWT selalu melimpahkan rahmat dan berkah-Nya kepada kita semua,”

Salah satu sesi yang mencuri perhatian dalam acara ini adalah sesi interaktif berupa permainan (games) yang diikuti dengan penyerahan hadiah dan santunan kepada anak-anak yatim. Sesi games berlangsung meriah dan penuh tawa. Anak-anak panti asuhan terlihat antusias mengikuti berbagai permainan yang telah dipersiapkan oleh panitia. Permainan seperti tebak kata, estafet balon, dan kuis interaktif menjadi momen yang mencairkan suasana sekaligus mempererat kebersamaan. Panitia memberikan hadiah menarik kepada pemenang setiap permainan, yang membuat anak-anak semakin semangat berpartisipasi.

Setelah sesi permainan selesai, kegiatan dilanjutkan dengan penyerahan hadiah kepada para pemenang. Hadiah berupa bingkisan menarik diserahkan langsung oleh Ketua Pelaksana, Fathur Rahman Ghozi, yang disambut dengan tepuk tangan meriah dari seluruh peserta.

Acara kemudian dilanjutkan dengan penyerahan santunan kepada anak-anak yatim. Penyerahan dilakukan secara simbolis oleh dosen pengampu, Ibu Endang Sulistiyani, S.Kom., M.Kom dengan harapan dapat memberikan manfaat langsung kepada anak-anak panti.

Acara ditutup dengan doa bersama yang dipimpin Mas Bagus Muzzaki Alhafidz dan sesi dokumentasi sebagai bentuk kenangan akan acara yang berjalan dengan sukses yang diikuti oleh seluruh peserta. Dengan semangat kebersamaan dan kasih sayang, kegiatan ini diharapkan dapat terus berlanjut dan menjadi tradisi yang mendatangkan kebaikan di masa mendatang.