Program Studi Sistem Informasi UNUSA, kali ini Tim Capstone Project Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya menorehkan prestasi nasionalnya melalui “INTEGER (Information Technology Generations) Competition” pada bidang UI/UX Desain yang diadakan oleh Universitas Dinamika yang berlangsung dari 24 Juni – 24 Juli 2022. Kompetisi ini merupakan kompetisi berskala nasional. Integer 2022 ini bertemakan “Smart Innovation with Technology”, pada kompetisi ini Tim Capstone Project merupakan satu-satunya perwakilan dari UNUSA yang dimana terdiri dari Moch. Alvin Rijalul M dari Program Studi Sistem Informasi Angkatan 2019 selaku ketua tim, Santi Purnama Sari dari Program Studi Sistem Informasi Angkatan 2019, dan Yuliana dari Program Studi Sistem Informasi Angkatan 2021. Tim Capstone Project menyusung tema Aplikasi Jual Beli Korean Cake yang sangat marak kala pandemi hingga saat ini. Oleh karena itu munculah ide tersebut untuk memecahkan permasalah pembatasan jual beli offline bagi konsumen dan produsen penjual Korean cake dimasa pandemi.

Proses menuju tahap final merupakan proses yang cukup lama, mulai dari seleksi tahap 1 berupa seleksi proposal, seleksi tahap 2 berupa online expo yang dimana tim harus mempromosikan karya yang dikompetisikan. Pada tahap 2 ini penilaiannya diambil berdasarkan perolehan like terbanyak. Namun tidak ingin hanya berpasrah diri, pada akhirnya tim Capstone Project memutuskan untuk meminta bantuan kepada beberapa rekan untuk partisipasi likenya. Mulai dari teman sekelas, grup program studi, grup organisasi, Pihak Kampus UNUSA, dan teman-teman lainnya di luar kampus. Tidak lama kemudian pada 4 Juli 2022 nama Tim Captone Project tercantum pada pengumuman lolos seleksi tahap 2. Tidak berhenti sampai disini, Capstone Project harus mempersiapkan diri untuk maju ke babak final yang akan dilaksanakan 24 Juli 2022.

“Persiapan maju ke babak final jalur komunikasi tim bisa terbilang cukup minim, dikarenakan Tim Capstone Project sedang melaksanakan KKN (Kuliah Kerja Nyata). Dengan keterbatasan rauang dan waktu untuk menyelesaikan project sehingga tim membangun strategi penyelesaian dengan masing-masing individu saling bergantian untuk mengembangkan progress mulai dari mempersiapkan PPT untuk presentasi, memperbaiki desain prototype, hingga menyusun konsep untuk presentasi. 24 Juli tiba saatnya babak final. Pada babak Final ini sempat kesulitan untuk pelaksanaannya. Mulai dari ketua tim (Alvin) dan salah satu anggota (Santi) yang melaksanakan KKN hingga sempat terkendala sinyal hingga harus mencari warkop terdekat dari tempat KKN. Presentasipun dimulai, kami memprentasikan prototype karya tim secara online dan LDR (Long Distance Relationship) . Saat presentasi berakhir, sesi tanya jawabpun dimulai oleh juri, alhamdulillah Tim Capstone Project bisa menjawab semua pertanyaan yang diberikan. Kami mengistirahatkan diri dan berdoa sambal menunggu pengumuman pemenang. Tepat pukul 13.30 WIB pada 24 Juli 2022 saat yang ditunggu-tunggu. Pengumuman pemenang lomba Integer bidang UI/UX Juara 1 didapatkan oleh Tim Capstone Project Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya. Kami ucapkan banyak terimakasih atas semua pihak yang berpartisipasi dalam memperoleh kemenangan ini. Terutama Pihak Program Studi Sistem Informasi dan Universitas Nahdlatul Ulama Surabaya yang sangat meng support secara maksimal. Semoga kemenangan ini berkah dan kedepannya banyak lagi kemenangan, prestasi yang dapat kami raih. Semangat selalu.” Ujar Yuliana

Kesan dan Pesan Tim Capstone Project:

MOCH. ALVIN RIJALUL M, bersyukur karena mendapatkan amanah untuk menjadi ketua tim dari Capstone Project. Dimulai dari rasa iseng, penamaan tim yang didapatkan karena sekedar terlintas dipikiran. Alhamdulillah dari itu bisa membawa kemenangan. Kerjasama tim yang cukup baik, meskipun tidak cukup banyak waktu untuk kita berdiskusi secara langsung karena adanya keterbatasan waktu dan adanya kesibukan masing-masing individu. Saya sendiri juga sedang melaksanakan KKN sehingga tidak banyak waktu yang tersisa, hingga pada akhirnya kita sering berdiskusi saat larut malam. Namun perlu saya ucapkan terimakasih karena saya bangga bisa bekerja sama dengan baik dengan kalian.
SANTI PURNAMA SARI, cukup terkejut namun bersyukur bisa mendapatkan prestasi Juara 1 lomba Integer. Jurinya asyik dan proses yang cukup panjang membuat sensasi tersendiri dalam lomba ini. Terimakasih kepada Tim Capstone Project atas kerja sama tim yang cukup baik, meskipun sering berdiskusi secara dadakan sampai larut malam karena memang adanya keterbatasan waktu. Cukup bangga bisa mengukir kisah menjadi juara 1 pada lomba kali ini dengan kalian di tengah kesibukan saya yang sedang melaksanakan KKN juga. Terimakasih sekali lagi tetap semangat tetap berkarya. Semoga apa yang kita peroleh saat ini membawa berkah dan menjadi bahan bakar untuk memperoleh prestasi baru kedepannya.
YULIANA, saya awalnya cukup antusias saat mengetahui informasi mengenai perlombaan ini, namun saya juga saat itu bingung mengajak siapa untuk berkompetisi. Pada akhirnya saya coba menawarkan kepada beberapa teman saya dan kakak tingkat saya barangkali ada yang tertarik untuk mengikuti lomba Integer UI/UX desain dengan saya dan bergabung dalam sebuah tim yang sama. Pada akhirnya ada kakak tingkat yang bersedia mengikuti lomba tersebut yaitu Kak Alvin dan Kak Santi yang berasal dari Program Studi Sistem Informasi Angkatan 2019. Bisa diketahui saya yang paling awam sepertinya, namun saya sangat amat bersyukur bisa menjadi bagian dari mereka yaitu TIM CAPSTONE PROJECT. Saya belajar banyak hal mulai dari bagaimana cara membuat desain proposal untuk lomba serupa, membuat konsep prototype, membuat prototype desain UI/UX, dan banyak lagi. Mereka cukup merangkul saya yang bisa dibilang masih awal dalam bidang ini. Bangga bisa meraih prestasi skala nasional bersama kalian. Semoga nexttime kita tetap bisa belajar bersama. Lancar untuk KKNnya. Dan mari tetap bersemangat untuk menghasilkan banyak prestasi.

Dengan kian banyaknya kompetisi dan kegiatan yang mengedepankan prestasi diharapkan mahasiswa UNUSA khususnya Fakultas Ekonomi Bisnis dan Teknologi (FEBTD) Digital akan terus melahirkan mahasiswa-mahasiswa yang berprestasi untuk semua bidang keilmuan yang ada di lingkungan FEBTD UNUSA.